Rabu, 13 Januari 2010

Dia selalu ada

Ketika air mata ini mengalir turun membasahi pipi,
KAU menghapusnya dengan tangan-Mu yang lembut.

Ketika wajah ini terlihat murung dan sedih,
KAU datang dengan wajah penuh senyum.

Ketika ku berteriak "MENGAPA SEMUA INI TERJADI??",
KAU mendekatiku dan berkata dengan lembut,
karena AKU tahu apa yang terbaik untukmu.

Ketika ku berlari menjauh dari semua,
KAU menggengam tanganku dan berlari bersamaku.

Ketika ku berkata "LEPASKAN AKU!!! DAN TINGGALKAN AKU SENDIRI!!!!!!",
dan kembali dengan suara yang lembut dan penuh kasih,
KAU berkata "Aku...TIDAK akan pernah melepaskanmu dan meninggalkanmu, karena AKU begitu mengasihimu, anakKu......

BY : Me :)

0 komentar: